Home , → Tips Memilih Pasangan Hidup Kristen

Tips Memilih Pasangan Hidup Kristen

Kamis, 09 April 2015
Bacaan Alkitab Pengkhotbah 11:9 berkata Bersukarialah, hai pemuda, dalam kemudaanmu, biarlah hatimu bersuka pada masa mudamu, dan turutilah keinginan hatimu dan pandangan matamu, tetapi ketahuilah bahwa karena segala hal ini Allah akan membawa engkau ke pengadilan.


renungan rohani kristen pacaran pasangan hidup seiman

Setiap pribadi menginginkan hal terbaik terjadi dalam kehidupannya.Tak hanya materi,cita-cita ataupun pekerjaan tetapi juga salah satu yang teramat penting yaitu pasangan hidup.Seperti pada artikel sebelumnya baca juga  "Arti penting sebuah pernikahan" bahwa pernikahan bukan seperti sebuah pekerjaan dan barang yang bisa dipilih dengan mudah dan dapat ditinggalkan jikalau sudah tidak baik menurut kita.

Pernikahan lain dari pada hal lain,kunci suksesnya pernikahan dimulai dari bagaimana bersikap bijak dalam memilih pasangan hidup berdasarkan firman Tuhan dan bukan keinginan sendiri.Sebab cinta datangnya dari Tuhan dan Tuhan sendiri yang akan menumbuhkan cinta itu dalam diri setiap manusia untuk dapat menemukan pasangan hidup yang cocok dan sepadan.

Berikut beberapa dasar alkitab tentang cara memilih pasangan hidup yang baik

1.Belajar dari kisah cinta Yakub dengan rahel  (Kejadian 29:16-20). Yakub harus bekerja keras mendapatkan Rahel yang dicintainya dengan tlus.Selama 14 Tahun ia harus bekerja pada laban namun waktu itu terasa singkat baginya karena dasar hatinya yang tulus mengasihi rahel.

2.Belajar dari kisah hidup Ishak Dan Ribka kejadian 24:1-67.Abraham memilih pasangan hidup yang seiman bagi ishak,takut akan Tuhan dan yang berhati mulia seperti ribka.Eliezer menikuti petunjuk dari Tuhan dalam memilih pasangan hidup yang baik bagi ishak dan berdoa dalam setiap keputusan.

3. Belajar dari kisah hidup maria dan Yusuf  Matius pasal 1:18-25. Maria dan yusuf tidak mendasarkan segalanya hanya pada rasa cinta,materi atau fisik dalam mencari pasangan hidup tetapi juga karakter serta petunjuk dari Tuhan.Yusuf dan Maria tetap setia memelihara kesucian mereka sampai Tuhan menunjukkan waktu yang tepat.Yusuf tidak pernah merasa berat dalam tanggungjawab yang Tuhan berikan kepadanya.

"Apa yang didapat dengan mudah akan lepas dengan mudah,tetapi apa yang susah kita dapat akan tetap dijaga sampai akhir dan terikat kuat dalam hidup"

Sebagai remaja Kristen kita tidak boleh memilih pasangan hidup secara tergesa-gesa karena akan memunculkan berbagai masaalah atau kekecewaan penyesalan pada akhirnya.Kisah tokoh alkitab memberikan inspirasi bahwa cinta yang tulus dan sejati hanya kita bisa raih jika bersandar pada kehendak dan petunjuk dari Tuhan.Karenanya serahkan pada Tuhan dan minta Tuhan pasti akan memberikan apa yang terbaik bagimu yaitu yang seiman,sepadan dan sepelayanan.Amin.Yesus memberkatimu.

Comments
0 Comments

0 Komentar Untuk "Tips Memilih Pasangan Hidup Kristen"

Out Of Topic Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon

Terimakasih atas komentar Anda di "Tips Memilih Pasangan Hidup Kristen"